Kasus Meningkat, Subari Keluhkan Vaksin Booster Sempat Kosong dan Minta Masyarakat tetap Patuhi Prokes

Kaltimku.id, BALIKPAPAN — Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim), Subari menyoroti kembali masuknya Kota Balikpapan ke “Zona Merah” yang diakibatkan melonjaknya kasus Covid-19 pekan-pekan terakhir ini.

Menghadapi kondisi tersebut, Subari  mengingatkan agar masyarakat tetap harus berhati-hati saat berada di luar rumah, mengingat pandemi Covid-19 masih belum juga berakhir.

Bacaan Lainnya

“Kita minta masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) saat berada di luar rumah, karena pandemi masih ada,” ucapnya, Kamis (3/11/2022) kepada awak media di ruang kerjanya, kantor dewan, Jln Jenderal Sudirman, Balikpapan Kota.

Apabila di daerah kembali terjadi lonjakan, lanjut dia, maka pemerintah setempat harus siap menghadapinya. “Ketika sudah ditetapkan zona merah, seharusnya pemerintah sudah siap, tapi kenyataannya vaksin booster saja sempat terjadi kekosongan,” keluhnya.

Meskipun Kota Balikpapan masuk dalam zona merah, namun kegiatan masyarakat masih terlihat normal, hanya saja memang ada sejumlah pembatasan yang mulai diberlakukan Pemkot, meskipun tidak terlalu ketat, masih ada kelonggaran yang diberikan.

“Kota Balikpapan memang kembali ke zona merah, tapi pemerintah masih memberikan sejumlah kelonggaran. Iya, kita semua harus bersama-sama menanggulangi wabah yang sudah lebih dari dua tahun ini,” pungkas politikus PKS.*

Pos terkait