Masyarakat Balangan Sudah Bisa Ngurus Paspor di Daerah Sendiri

Kaltimku.id, PARINGIN — Pemerintah Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan (Kalsel), selangkah lebih maju. Resmi membuka pelayanan perdana keimigrasian berupa pembuatan dokumen paspor bagi masyarakat.

“Masyarakat Balangan tak perlu jauh-jauh lagi ngurus paspor. Sekarang, masyarakat sudah bisa membuat paspor di daerah sendiri,” ucap Bupati Balangan, H Abdul Hadi, seusai peresmian Kantor Unit Kerja Keimigrasian (UKK) di Paringin, Senin (13/12/2021).

Bacaan Lainnya

Peresmian kantor UKK Balangan dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Kalsel, Tejo Harwanto. Disaksikan semua unsur Forkopimda, sejumlah kepala SKPD Balangan dan lainnya.

Kantor UKK Balangan dipusatkan di bekas Kantor Dinas Koperasi, UKM dan Perindustrian. Sedang pelayannya dilakukan setiap hari Senin dan Selasa pada minggu pertama dan minggu ketiga setiap bulan.

Bupati Abdul Hadi menyatakan kepada InfoPublik.id terwujudnya unit kerja pelayanan keimigrasian ini sebagai tindak lanjut MoU antara Pemkab Balangan — Kanwil Kemenkumham Kalsel bulan Mei 2021 lalu.

Kakanwil Kemenkumham Kalsel sendiri mengucap rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak. Terutama Pemkab Balangan yang mendukung penuh terhadap upaya peningkatan pelayanan keimigrasian.

“Pelayanan jangka panjangnya nanti tak hanya pembuatan paspor semata, tapi akan diperluas dengan pembentukan UKK yang melayani pembuatan dokumen secara penuh,” ujar Tejo Harwanto.

Bupati Hadi pun mengapresiasi. Hadi menyebut, APBD Balangan 2022 sendiri sudah mengalokasikan anggaran 90 persen untuk pembangunan gedung UKK yang akan mampu melayani semua dokumen keimigrasian secara penuh, dan 10 persennya lagi pada APBD-P.

Bupati berharap gedung UKK Balangan nanti bisa diresmikan pada 8 April 2022. Karena itu, pembuatan semua dokumen keimigrasian tak hanya bagi warga Balangan semata, tapi diharapkan pula masyarakat Tanjung (Tabalong), Amuntai (HSU), Barabai (HST) dan sekitarnya juga bisa membuat dokumen keimigrasian di Balangan.*

(JJD, Wartawan Senior Kalimantan)

Pos terkait