Oknum yang Muluskan Peredaran Narkoba Perlu Ditindak Secara Hukum

Kaltimku.id, SAMARINDA —  Tidak bisa dipungkiri mulusnya peredaran narkotika di Indonesia lantaran adanya oknum dan aparat penegak hukum yang bermain.

Menanggapi hal itu, Ketua Komisi II DPRD Kaltim Nidya Listiyono mengatakan bahwasanya seluruh elemen bergerak bekerja sama melakukan upaya-upaya pencegahan peredaran narkoba dan jenis lainnya.

Bacaan Lainnya

“Semisalnya ada oknum yang bermain itu juga kan banyak yang tertangkap. Semua sistem sudah digunakan tapi memang ada oknum-oknum yang mungkin ikut terlibat dan perlu ditindak secara hukum,” ungkapnya, Minggu (29/10/2023).

Sehingga hal tersebut menjadi perhatian bagi seluruh penegak aparat hukum, masyarakat dan khusus Badan Narkotika Nasional (BNN) supaya dapat benar-benar mengantisipasi adanya peredaran-peredaran narkoba yang dimuluskan oleh oknum-oknum.

“Ini yang perlu diwaspadai. Ini kan yang susah musuh di dalam selimut. Kalau yang eksternal sekalian kan sudah tahu, tapi di dalam selimut ini yang susah,” tuturnya.

Politikus Partai Golkar itu  jug mengakui bahwa oknum yang bermain dalam rangka mencari kesejahteraan.

“Penyakitnya adalah oknum bukan institusinya yang bermain, karena ujung-ujungnya semua itu adalah duit, ujung-ujungnya adalah kesejahteraan,” terangnya.

Padahal ia pemeirntah telah berupaya melakukan langkah dan segala upaya semisal pelacak tapi oknum tersebut malah justru sudah memiliki alat yang lebih canggih yang kemudian dapat mampu memblok pelacakan.

“Ini agak repot juga jadi ini memang tantangan. Sehingga negera harus turun tangan,” pungkasnya.***

Pos terkait