Perawatan Pasien Covid-19 di Wilayah Balikpapan 41 Orang

Kaltimku.id, BALIKPAPAN – Berdasarakan catatan Infografis Satuan Tugas (Satgas) Covid-19/Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) pada Kamis (4/11/2021), pasien yang masih menjalani perawatan/isolasi di wilayah Balikpapan berjumlah 41 orang.

Dengan jumlah itu, Balikpapan masuk dalam zona oranye atau daerah dengan risiko sedang Covid-19. Tidak ada tambahan kasus kematian, sehingga jumlahnya tetap 1.875 orang yang meninggal dunia.

Bacaan Lainnya

Kota “Bersih Indah Aman dan Nyaman” (Beriman) ini ada ketambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 4 kasus, sehingga jumlahnya menjadi 38.262 kasus dan ketambahan kesembuhan pasien 4 orang, sehingga jumlahnya sebanyak 36.346 orang.

Ke 41 pasien yang masih dirawat itu datang dari 6 kawasan kecamatan, seperti Kecamatan Balikpapan Barat, Balikpapan Timur, Balikpapan Kota, Selatan dan Kecamatan Balikpapan Tengah dan Utara.*

Pos terkait