POSISI enam besar sudah ditempati “No Way Home“, di kancah perfilman Amerika Serikat (AS) dengan pendapatan 670 juta dolar AS. Film tentang manusia laba-laba itu melampaui Titanic (659 juta dolar AS) dan Jurassic World (652 juta dolar AS).
Tidak menutup kemungkinan No Way Home akan menerabas peringkat lima, menggeser film terbesar kelima sepanjang masa di AS yang p ditempati Avengers dengan 678 juta dolar AS.
Penayangannya yang memasuki pekan keempat, perolehan pendapatan No Way Home jauh lebih besar dari sebagian besar film lain yang rilis di tengah pandemi. Sudah banyak rekor yang dipecahkan oleh sinema yang dibintangi oleh Tom Holland sebagai manusia laba laba.
Sebagian kritikus berpendapat pencapaian itu bisa lebih baik lagi jika saat ini dunia sedang dalam kondisi normal. No Way Home pun dianggap anomali sebab sinema lain di box office rata-rata cukup suram.*