Wilayah PPU Waspadai Penyebaran Virus Corona

Kaltimku.id, PPUPosisi Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dalam dua hari terakhir ini (6-7/6/21), berstatus zona kuning atau daerah dengan risiko sedang terhadap kasus terkonfirmasi positif Covid-19. Karena itu, pemerintah dan pihak-pihak terkait berupaya terus menekan atau mewaspadai penyebaran virus Corona.

Perlunya kewaspadaan penularan Covid-19 tersebut, karena di wilayah Bupati Abdul Gafur Mas’ud ini masih ada 23 pasien yang masih dalam perawatan. Angka ini mendekati 25 kasus terkonfirmasi. Jika abai, bukan tidak mungkin akan melompat ke zona oranye alias daerah dengan risiko sedang.

Bacaan Lainnya

Selama setahun lebih virus Corona mulai merebak di bumi Kalimantan Timur (Kalltim), khususnya di wilayah adik kandung Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud itu. Jumlah masyarakat yang terpapar mencapai 1.288 kasus, pasien sembuh 1.212 orang dan meninggal dunia 53 orang.

Untuk mengantisipasi penyebaran virus berbahaya itu, Personel Sat Lantas Polres PPU Polda Kaltim, membagikan masker secara gratis untuk masyarakat yang berada di wilayah Kecamatan Penajam, Jumat (5/6/21).

“Masker yang dibagikan personil Sat Lantas Polres PPU adalah masker kesehatan. Masker kami berikan kepada masyarakat yang tidak memakai masker,” kata Kapolres PPU AKBP Hendrik Hermawan, didampingi Kasat Lantas Polres PPU AKP Edy Haruna.

Polda Kaltim mengajak dan menyarankan masyarakat untuk menerapkan physical distancing, yaitu untuk menjaga jarak antara satu sama lain, terus menjaga kebersihan, dan apabila mengalami gejala badan kurang sehat dapat segera memeriksa kesehatan.*

Pos terkait