Antusias, Ratusan Pedagang Pasar Sepinggan Lakukan Vaksin

Kaltimku.id, BALIKPAPAN – Tahapan vaksinasi terus digencarkan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, Kalimantan Timur. Kali ini menyasar sejumlah pelayan publik terutama pedagang pasar yang berada di Sepinggan, Balikpapan Selatan, Sabtu (3/7/2021).

Dalam kesempatan tersebut nampak hadir Walikota Balikpapan H Rahmad Mas’ud didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) dr Andi Sri Juliarty, Kasatpol PP Zulkifli.

Bacaan Lainnya

Rahmad menuturkan, pelaksanaan vaksinasi bukan hanya untuk pedagang pasar, melainkan untuk warga yang berada di sekitar pasar.

“Antusias warga untuk mengikuti vaksinasi sangat menggembirakan. Kita dukung percepatan pelaksanaan vaksinasi untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 di kota minyak,” ucap Rahmad Mas’ud.

Rahmad menambahkan, pelaksanaan vaksinasi akan dilakukan secara bertahap, supaya vaksinasi masal sesuai program pemerintah bisa berjalan dan menyebar di seluruh Indonesia khususnya Balikpapan yang dalam pekan-pekan terakhir ini lonjakan Covid-19 makin mencemaskan.

“Kita siapkan sekitar 400 dosis vaksin, namun jika secara keseluruhan di Balikpapan ada sekitar 76 persen pelaksanaan vaksinasi bagi pelayan publik,” terangnya.

Orang nomor satu di Kota Balikpapan ini juga mengatakan, jika vaksinasi menjadi salah satu syarat bagi warga yang ingin bepergian ke luar kota seperti Jawa dan Bali.

“Jadi syarat untuk ke luar kota sekarang harus memiliki sertifikat vaksin, dan harus melakukan PCR dan Rapid Test Antigen,” pungkas sang walikota.*

Pos terkait