BALIKPAPAN, Kaltimku.id — Kapolda Kalimantan Timur, Irjen Pol Nanang Avianto menyatakan, pada 1 Juli 2024, adalah Hari Jadi ke 78 Bhayangkara. Untuk itu, sebutnya, merupakan proses cukup panjang yang dilalui. Dan itu suatu proses pendewasaan buat Polri semua, khususnya jajaran Polda Kaltim.
Irjen Pol Nanang Avianto menegaskan hal tersebut saat memimpin upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-78 yang digelar Kepolisian Daerah Kalimantan Timur (Polda Kaltim) di halaman Mako Polda Kaltim, Jalan Kolonel Syarifuddin Yoes, Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kaltim Senin (1/7/2024).
Upacara dihadiri oleh Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Djati Wiyoto Abadhy, Kasdam VI Mulawarman, serta para Pejabat Utama Polda Kaltim, Ketua Bhayangkari Daerah Kaltim Dewi Nanang Avianto, Wakil Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Sari Djati Wiyoto Abadhy, Danpas Brimob II Korbrimob Polri Brigjen Pol Arif Budiman serta undangan lainnya.
“Pada kesempatan ini saya sampaikan kepada semuanya yang menjadi insan Bhayangkara, ke depan harus kita persiapkan, baik untuk generasi-generasi kita berikutnya,” kata Kapolda.
“Jadi Polisi ini akan sepanjang masa. Saya ingatkan lagi, sepanjang masa. Kita yang silih berganti. Jadi kita bisa ingat, bagaimana senior-senior pendahulu kita, dalam sejarahnya menjadi bagian dari warga Polri. Dan kemudian saat ini kita yang mengisi, dan berikutnya adalah junior-junior kita yang harus kita persiapkan,” pesan Kapolda.
Kapolda juga memberikan nasihat bahwa, pada saat proses itu berikanlah yang terbaik kepada institusi Kepolisian. Jangan jadi yang biasa-biasa. Sekali lagi disampaikan, janganlah menjadi yang biasa-biasa.
“Tunjukan kamu hal yang luar biasa kepada Institusi Kepolisian. Sehingga saya yakin dan percaya itu akan berpengaruh terhadap bagaimana ke depannya kita masing-masing,” tegasnya.
Hal ini bisa dilihat dari semakin bertambah usianya ini, lanjut Kapolda, tentunya banyak sekali prestasi-prestasi yang sudah diberikan oleh anggota Polri. Demikian, kinerja juga semakin lama harus semakin bagus, peningkatan dari pada sumber daya manusianya.
“Sehingga pada saat itu lah kita bisa memberikan pelayanan-pelayanan terbaik seperti yang selalu didengung-dengungkan. Berikanlah pelayanan, pelayanan, pelayanan terbaik,” tukasnya.
“Nah itu kembali lagi kepada diri kita, pada saat kita bekerja tidak biasa-biasa, kita bisa menemukan yang terbaik, saya yakin dan percaya, ini akan bagus untuk karir dan masa depan rekan-rekan,” tutup Kapolda.**(/YunD)