Kaltimku.id, DUBAI –Timnas Indonesia dan Timnas Thailand yang akan saling berhadapan di partai sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia pada 3 Juni mendatang, sama-sama menelan kekalahan di partai uji coba masing-masing.
Anak asuhan pelatih Shin Tae-yong menderita kekalahan tipis 2-3 (0-2) atas Afghanistan yang berlangsung di Lapangan Latihan JA Sports Center and Shooting Club, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Rabu (25/5/2021) pukul 23.00 Wib. Sedangkan Thailand kalah atas Oman, 0-1.
Oman sendiri akan menjadi lawan uji coba berikutnya Evan Dimas dkk pada 29 Juni. Dua pertandingan persahabatan ini dihelat di Dubai, UEA, sebelum Osvaldo Haay dkk melakoni tiga partai sisa Kualifikasi Piala Dunia Grup G.
Gawang timnas sudah di dijebol oleh Noraollah Amiri menit ke-6, dan menit ke- 43 giliran Amredin Sharifi. Kebobolan dua gol di babak pertama tak membuat Skuad Garuda mengendorkan perlawanan. Meski sampai jeda turun minum, Yakob Sayuri Cs belum mampu menipiskan ketertinggalan.
“Banyak yang harus dievaluasi, seperti taktik serangan balik yang tak berjalan seperti yang diinginkan,” cetus Shin Tae-yong, yang mengaku ada kebocoran di lini belakang skuadnya seusai kalah 2-3 dari Afghanistan. Namun pelatih asal Korea Selatan itu tetap memuji semangat pantang menyerah para pemainnya.
Timnas Indonesia sebelumnya berada dalam bayang-bayang kekalahan telak karena tertinggal tiga gol tanpa balas, setelah di menit ke 49 Hossein Zamani menaklukkan kiper timnas Adi Satryo.
Dimasukkannya Egy Maulana Vikri menggantikan Braif Fatari sedikit mengubah jalannya laga. Pemain Lechia Gdansk itu mencetak gol setelah menerima umpan dari Kushedya Hari Yudo di menit ke-59.
Lima menit kemudian, atau pada menit ke-64, giliran Adam Alis yang menciptakan gol, memanfaatkan umpan lewat tendangan bebas yang dilepaskan Egy.
Menit 88, Kushedya Hari Yudo mendapatkan peluang menyamakan kedudukan, tapi tendangannya masih bisa ditepis kiper Afghanistan.
Tiga pertandingan Timnas melawan Thailand (3 Juni), Vietnam (7Juni) dan terakhir melawan tuan rumah UEA (11 Juni). Ketiga partai ini akan disiarkan langsung oleh Mola TV dan SCTV, seperti dikutip media ini dari laman resmi PSSI.*