Kaltimku.id, BARABAI — Kapolres HST, AKBP Sigit Hariyadi turun ke Kelurahan Barabai Barat di Kota Barabai, Jumat (10/3/2023). Ia bersama pejabat utama tak sekadar silaturrahmi saja, tapi coba menyerap aspirasi masyarakat lewat program “Jumat Curhat” yang digelar saban minggu ini.
“Kami ke sini ingin mendengar dan menyerap informasi dari masyarakat. Berikan kami masukan apakah misalnya ada keluhan, saran atau pun kritikan terkait kinerja dan pelayanan kami dari institusi Polri,” ucap Kapolres Sigit saat dialog di Kantor Lurah Barabai Barat itu.
Dialog Kapolres HST dan jajaran dengan warga Barabai Barat, Lurah, RT, dan perangkatnya, tokoh masyarakat dan agama, termasuk ibu ibu PKK, cukup akrab. Komunikasinya lancar, saling memberi dan menerima masukan terkait soal Kamtibmas di daerah ini.
Kapolres Sigit sendiri yang ditemani para Kabag dan Kasat, termasuk Bhabinkamtibmas itu menghendaki setiap ada gejala gangguan Kamtibmas segera laporkan ke Polisi, dan Polisi pun siap memberi pelayanan sebaik mungkin. Siap menindaklanjuti laporan masyarakat.
“Kami ingin Polisi hadir di tengah tengah masyarakat dalam upaya memberikan kenyamanan, rasa aman dan perlindungan,” kata Kapolres Sigit seraya menyebut, program “Jumat Curhat” ini merupakan wujud keinginan Pimpinan Polri untuk selalu mendekatkan diri dengan masyarakat.
Apa kata Lurah Barabai Barat, Husin? “Kami bersyukur dan mengapresiasi Pak Kapolres dan jajaran datang silaturahmi dan mendengar langsung informasi dan harapan warga di sini,” ujar Husin seusai dialogis terkait soal Kamtibmas itu.
Lantas Kasi Humas Polres HST, Iptu Priyadi pun berujar. “Kami berharap melalui “Jumat Curhat” ini masyarakat tetap bersinergi dengan Polisi. Bila ada masalah menonjol segera laporkan. Mari kita antisipasi sama sama menekan gangguan Kamtibmas, terutama menghadapi bulan puasa Ramadhan 1444 H di HST ini,” imbuhnya.*
Jurnalis: JJD