Kaltimku.id, KUTIM – Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di wilayah Kutai Timur (Kutim), terus melonjak. Berdasarkan data Satuan Tugas Covid-19 Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, hingga sepekan ini, (7/3/21) jumlahnya mencapai 7.266 kasus.
Jumlah itu setelah adanya penambahan kasus terkonfirmasi positif yang baru sebanyak 37 kasus, pasien yang dinyatakan sembuh mencapai 6.708 orang setelah bertambah 36 pasien, dan meninggal dunia mencapai 100 orang bertambah 1 orang.
Angka 7 ribu lebih itu, merupakan angka keempat tertinggi setelah Kota Balikpapan, Samarinda dan Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Balikpapan tercatat 13.927 kasus terkonfirmasi, Samarinda 11.057 kasus, Kukar 10.423, dan urutan keempat Kutim.
Kabupaten/kota lainnya dibawah dari keempatnya dan masing-masing masih berpredikat zona merah, kecuali Mahakam Hulu (Mahulu) yang tidak ada tambahan, baik terkonfirmasi positif, sembuh dan meninggal dunia. Angkanya tetap 325 terkonfirmasi, 305 sembuh dan 6 orang meninggal dunia.
Terkait dengan dikhawatirkan penyebaran virus Covid-19, puluhan personel Polres Kutim menerima vaksinasi di Ruang Aula Pelangi Mapolres. Vaksinasi diawali Waka Polres dan Kabag Ren Polres, kemudian diikuti 70 personel lainnya.
“Penyuntikan vaksin penting dilakukan untuk memutus rantai penularan virus Covid-19, sebagai upaya memberikan perlindungan kesehatan, keselamatan dan keamanan masyarkat,” kata Kapolres Kutim, AKBP Welly Djatmoko.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, megingatkan kepada seluruh masyarakat Kaltim agar mematuhi protokol kesehatan (prokes), sesuai anjuran pemerintah dan pihak terkait lainnya demi menjegal lajunya penyebaran virus Covid-19.*