Mantap! Ketua RT di Balikpapan Dapat DO Satgas Covid

Berita Kaltim Terkini - Mantap! Ketua RT di Balikpapan Dapat DO Satgas Covid

Kaltimku.id, BalikpapanHarapan sejumlah ketua Rukun Tetangga (RT) yang ada di Kota Balikpapan mendapatkan bantuan Dana Operasional (DO) bagi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, sepertinya akan segera terealisasi.

Bantuan DO bagi Satgas di tingkat RT akan dialokasikan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Bacaan Lainnya

“Bantuan dana operasional Satgas penanganan Covid di tingkat RT akan segera disalurkan,” ujar Walikota Balikpapan HM Rizal Effendi SE saat berada di kantor Pemkot Balikpapan, Senin (29/3/2021).

Rizal mengatakan, satgas covid-19 tingkat RT akan mendapatkan bantuan DO sebesar 2 juta rupiah. Dengan rincian sebesar 750 ribu melalui anggaran Bantuan Tidak Terduga (BTT) dan 1.250.000 melalui anggaran refocusing. Totalnya menjadi 2 juta.

“Kita ambilkan dari BTT 750 ribu/RT dan dana refocusing 1.250.000, jadi totalnya 2 juta,” ucap Rizal.

Pemberian DO bagi satgas di setiap RT, jelas Rizal, mengingat peran aktif RT dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang saat ini memasuki tahap ketiga.

Dan pemberlakuan PPKM skala mikro tersebut dinilai turut membantu menurunkan angka terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Balikpapan.

“Saat ini tidak ada lagi di setiap RT yang zona merah maupun orange, sudah lebih banyak yang zona hijau, hanya saja memang masih ada beberapa RT yang masuk zona kuning,” jelas Rizal.

“Kurang lebih ada 432 RT yang masih zona kuning, karena di lingkungannya masih ada 1 sampai 5 rumah terkonfirmasi positif,” pungkasnya.*

Wartawan : Ariel S

Pos terkait