Pasien Sembuh dan Terpapar Covid-19 di Balikpapan Terbanyak

Kaltimku.id, BALIKPAPANPasien yang dinyatakan sembuh dan terpapar Covid-19 di Kota Balikpapan, berdasarkan infografis Satuan Tugas Covid-19 Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), tercatat 35 dan 25 orang, Minggu (15/5/21).

Kedua angka penambahan ini merupakan paling banyak atau tertinggi di kabupaten/kota wilayah Kaltim. Dari tambahan 35 pasien itu jumlah pasien sembuh di Kota “Beriman” ini menjadi 15.537 orang.

Bacaan Lainnya

Akibat terpapar virus Corona yang bertambah 25 orang, jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 di wilayah Wali Kota HM Rizal Effendi SE dan Wawali Rahmad Mas’ud ini, menjadi 16.410 pasien, dan meninggal dunia 586 orang.

Jumlah pasien sembuh seluruh Kaltim sebanyak 67.184 orang setelah bertambah 71 orang dan meninggal dunia 1.680 orang setelah bertambah 2 orang dari Kabupaten Kutai Barat (Kubar), dan Kabupaten Kutai Timur (Kutim).

Untuk tambahan kasus terkonfirmasi di kabupaten/kota lainnya, seperti Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) bertambah 12 orang, Kota Bontang (6) dan Kabupaten Berau (5). Kabupaten Kutim tambah 3 orang dan Kabupaten Kubar 1 orang.

Sedangkan Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kabupaten Paser/Grogot, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dan Kota Samarinda, masing-masing tidak ada tambahan alias kosong. Sehingga jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 se Kaltim sebanyak 70.023 kasus.

Dari 10 kabupaten/kota, 7 diantaranya masuk dalam zona merah atau risiko sangat tinggi. Sementara, Kabupaten PPU dan Kabupaten Mahulu berstatus zona kuning alias risiko rendah. Kabupaten Paser berpredikat zona oranye atau risiko sedang.*

Pos terkait