Kaltimku.id, BALIKPAPAN – Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) dikukuhkan. Paskibraka akan mengibarkan bendera duplikat di HUT Ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) pada 17 Agustus 2021.
Pengukuhan dilakukan langsung oleh Walikota Balikpapan, H Rahmad Mas’ud dan dihadiri Ketua DPRD Kota Balikpapan, Abdulloh SSos serta Forum Komunikasi Pemimpin Daerah (Forkopimda) bertempat di Aula Pemkot Balikpapan, Minggu malam, 15 Agustus 2021.
Rahmad Mas’ud mengatakan apa yang menjadi tugas Paskibraka dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, meski pelaksanaan upacara HUT Ke-76 RI hanya akan dilangsungkan di halaman Pemkot, tidak di Lapangan Merdeka, seperti tahun-tahun sebelum merebaknya pandemi.
“Jangan hanya melihat latihan ini, tapi semangat kebersamaan mereka. Ini menciptakan karakter dan watak dari mereka akan kecintaannya terhadap bangsa dan negara, apalagi tugas mereka mengibarkan bendera merah putih. Kami ucapkan selamat kepada anak-anak kita yang memang baru dikukuhkan malam ini,” imbuh Rahmad.
Tanpa mengurangi semangat dari latihan yang sudah dijalani Paskibraka, mereka akan tetap menunaikan tugasnya mengibarkan sang Saka Merah Putih di halaman Pemkot, Selasa (17/8/2021).
Dalam kesempatan di sela-sela pengukuhan, Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan Doortje Marpaung menyebutkan, tim Paskibraka sudah digembleng sejak Mei 2021 di Stadium Tennis. Namun sempat diistirahatkan pada Juni, karena deraan Covid-19.
“Kami berharap mereka (Paskibraka) tetap bersemangat dalam menjalankan dan menunaikan tugasnya pada hari ‘H’ nanti,” ujar Doortje.
Upacara HUT Ke-76 Kemerdekaan RI di Kota Balikpapan memang hanya digelar di halaman Pemkot yang tidak seluas Lapangan Merdeka. Tapi Doortje tetap meyakini Paskibraka binaannya akan tetap penuh semangat dan motivasi menunaikan tugas mereka.
“Meski tidak bisa full tim dalam menjalankan tugasnya nanti. Tapi banyak kegiatan yang mereka bisa ikuti, karena di halaman pemkot tidak bisa dihadiri 40 orang Paskibraka, lantaran protokol kesehatan,” cetusnya.
Tim Paskibraka Kota Balikpapan yang dalam persiapannya sempat dihantam gelombang Covid-19, namun mampu mereka lewati tampak begitu bersemangat dan ceria saat selfi bersama walikota Rahmad Mas’ud, usai pengukuhan.*