Satops Patnal Divisi Pemasyarakatan Kaltim Lakukan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika di Rutan Kelas II B Balikpapan

Kaltimku.id, BALIKPAPAN – Tim Satuan Operasional Kepatuhan Internal (Satops Patnal) Pemasyarakatan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar pengecekan atribut kedinasan petugas rutan Kelas II B Balikpapan serta penggeledahan kamar hunian warga binaan pemasyarakatan, Jumat (25/6/2021).

Dimulai dengan apel yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, Keamanan Kantor Wilayah Kalimantan Timur Didik Heru Sukoco.

Bacaan Lainnya

Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, Keamanan Kantor Wilayah Kalimantan Timur Didik Heru Sukoco.

Dalam amanahnya menjelaskan kegiatan ini  Sesuai dengan arahan Instruksi Direktur Jenderal Pemasyarakatan dalam upaya  pencegahan, pemberantasan penyalagunaan dan peredaran gelap narkoba ( P4GN ) di Lembaga Pemasyarakatan ( Lapas ) dan Rumah Tahanan Negara.

Selain itu juga tujuan dari  penggeledahan ini sebagai upaya deteksi dini untuk mencegah gangguan keamanan, ketertiban di Rutan. Tak lupa Kabid Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dalam pelaksanaan penggeledahan wajib mengutamakan sopan dan santun, bersikap humanis, ucapkan permisi jelaskan kepada Warga Binaan bahwa penggeledahan ini adalah bentuk pembinaan ucapnya.

Penggeledahan dilakukan di Blok kamar hunian laki-laki, adapun temuan hasil penggeledahan ditemukan Kipas, Korek Gas, Cermin, Gunting, Sendok, Paku dan setelah kegiatan penggeledahan dilanjutkan dengan Pemeriksaan Tes Urine Bagi Pegawai dan Warga Binaan adapun hasil dari kegiatan tes urine dinayatakan Negatif.

Kepala Rutan Balikpapan Jul herry Siburian menyampaikan ucapkan terima kasih kepada Satops PATNAL Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Timur dalam melaksanakan kegiatan  Inspeksi Ini, serta menyampaikan kepada Jajaranya untuk  Jangan pernah bermain dengan yang namanya Narkoba apabila terbukti akan ditindak tegas Ucapnya.*

Wartawan: Ariel S

Pos terkait