Seratus Lebih Warga Gunung Lingai Ikuti Vaksinasi Dosis Dua

Kaltimku.id, SAMARINDA – Seratus lebih warga Gunung Lingai, Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim), mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis dua di Kantor Kelurahan Gunung Lingai, Rabu (02/01/22).

Kapolresta Kota Samarinda Kombes Pol Ary Fadli SIK, MH MSi, diwakili Bhabinkamtibmas Kelurahan Gunung Lingai Aiptu M Noor Sodik mengatakan, dari 145 warga Gunung Lingai yang terdaftar ada 130 orang menerima vaksinasi tahap 2 dengan jenis Astazaneca.

Bacaan Lainnya

Para peserta vaksinasi itu dilayani petugas/vaksinator berasal dari Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Remaja yang menyediakan 300 dosis vaksin. Sedangkan yang 15 orang tidak bisa terlayani, karena terkendala kondisi kesehatan, sehingga vaksinasi akan dijadwalkan di hari berikutnya.

“Alhamdulillah, vaksinasi tahap kedua pada hari ini berjalan aman, tertib dan lancar. Semua dapat bersinergi menjaga situasi dan tetap mengedepankan prokes,” tutur Noor Sodik.

Jajaran Polda Kaltim di Polresta Samarinda berharap, kepada masyarakat yang sampai saat ini belum menerima vaksinasi agar mendatangi gerai-gerai vaksinasi terdekat. Jangan lagi ragu ataupun takut dengan vaksinasi.

“Karena sebelum di vaksin terlebih dahulu melewati beberapa tahapan, seperti pemeriksaan kesehatan untuk menentukan seseorang dapat di vaksinasi atau tidak. Dengan vaksinasi kita semua berperan dalam upaya penanggulangan pandemi Covid-19 di Kota Samarinda,” katanya.

Seperti diketahui, wilayah Kota Samarinda pada hari yang sama, ada ketambahan 1 kasus terkonfirmasi Covid-19 dan 3 kesembuhan pasien. Dalam kurun waktu hampir 2 tahun ini jumlahnya masing-masing 22.396 kasus dan 21.659 orang sembuh.

Tidak ada tambahan harian kasus kematian, maka itu jumlahnya tidak ada perubahan, yakni tetap 717 orang yang meninggal dunia selama setahun lebih virus Corona menyebar di wilayah Samarinda.

Sementara itu, pasien yang menjalani perawatan di wilayah Wali Kota Andi Harun dan Wawali Rusmadi ini, tercatat 20 orang.*

Pos terkait