Terkonfirmasi Covid-19 di Kaltim Cenderung Melambung

Kaltimku.id, BALIKPAPAN – Memasuki pertengahan Juni 2021 ini, kasus Terkonfirmasi Covid-19 di wilayah Kalimantan Timur (Kaltim), bukannya berkurang atau melandai, tapi justeru cenderung melambung alias bertambah.

Dua hari berturut-turut ratusan warga kabupaten/kota di Kaltim terpapar virus Corona. Pada Selasa (15/6/21) kasus terkonfirmasi Covid-19 bertambah 133 pasien dan Rabu (16/6/21) bertambah lagi sebanyak 145 kasus.

Bacaan Lainnya

Tambahan itu dari Kota Balikpapan dan Bontang, masing-masing 41 dan 40 kasus. Penambahan dari kedua kota ini merupakan paling banyak dibandingkan wilayah lainnya. Wilayah lain seperti Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menambah 15 kasus.

Kabupaten Berau dan Kota Samarinda, masing-masing menyumbang 10 kasus. Kabupaten Kutai Barat (Kubar) dan Kabupaten Paser/Grogot, masing-masing menambah 9 kasus. Kabupaten Kutai Timur (Kutim) dan Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), masing-masing bertambah 8 dan 3 kasus.

Sementara, pada hari yang sama pasien sembuh bertambah 82 orang. Angka kesembuhan ini ditambah dari Balikpapan 26 orang. Angka ini juga merupakan terbanyak. Kesembuhan lainya datang dari Kukar dan Kutim, masing-masing 11 pasien.

Kota Bontang dan Samarinda, masing-masing tambah 9 orang. Kabupaten Kubar dan PPU, masing-masing sumbang 3 pasien. Berau dan Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), masing-masing bertambah 4 dan 2 orang sembuh.

Dari 10 kabuaten/kota hanya Balikpapan yang ada kasus kematian 1 orang. Sembilan daerah lainnya nihil atau tidak ada yang meninggal dunia. Sehingga jumlah kematian keseluruhan se Kaltim 1.756 orang.

Selain itu, jumlah kesembuhan 70.185 pasien. Terkonfirmasi Covid-19 tercatat 73.041 kasus. Sedangkan pasien yang masih dalam perawatan berjumlah 1.100 orang.*

Pos terkait