WBP Rutan Barabai Dibekali Wawasan Kebangsaan, Dandim 1002/HST: Ini Penting bagi Warga Binaan

BARABAI, Kaltimku.id — Momen peringatan  Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) terasa bermakna di Rutan Barabai. Rutan Kelas IIB itu kerja bersama Kodim 1002/HST membekali para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dengan Pengetahuan Wawasan Kebangsaan.

Acara bertajuk Penyuluhan Wawasan Kebangsaan ini digelar di Aula Serbaguna Rutan Barabai,  Senin (20/5/2024). Dihadiri oleh Kepala Rutan (Karutan) Barabai, Gusti Iskandarsyah dan jajaran dengan narasumber Dandim 1002/HST, Letkol Inf. Fery Perbawa.

Bacaan Lainnya

Karutan Barabai, Gusti Iskandarsyah menyebut, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran nasionalisme dan rasa kebangsaan di kalangan  warga binaan di Rutan Barabai.

“Kami berharap melalui penyuluhan ini, para warga binaan dapat memahami lebih dalam tentang nilai nilai kebangsaan dan semangat persatuan Indonesia,” ujar Gusti — dikutip dari siaran pers Pendim 1002/HST.

Dandim 1002/HST,  Letkol Inf Fery Perbawa menyampaikan, wawasan kebangsaan dan rasa cinta tanah air Indonesia ini sangat penting ditanamkan bagi setiap warga negara, termasuk para warga binaan.

Damdim Letkol Fery Perbawa sendiri memaparkan materi tentang Pancasila sebagai Pilar Kebangsaan guna menumbuhkan jiwa nasionalisme warga binaan. Para WBP pun tampak antusias mengikuti dan mendengarkan paparan Dandim 1002/HST.

“Pancasila merupakan landasan ideologi bangsa kita. Harus selalu ditanamkan dalam jiwa seluruh masyarakat Indonesia, agar semangat Hari Kebangkitan Nasional yang kita peringati hari ini  dapat mengubah kita menjadi diri pribadi yang berguna bagi bangsa dan negara,” jelasnya.

Kegiatan ini diakhiri menyanyikan    lagu Garuda Pancasila secara bersama dan yel yel pembangkit semangat. Penyuluhan Wawasan Kebangsaan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi WBP dalam menjalani masa tahanan, dan menumbuhkan semangat kebangsaan yang kuat dalam diri mereka.

Secara terpisah, Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel, Taufiqurrahman mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Rutan Barabai. Sebab, kegiatan ini akan membangkitkan semangat WBP dalam peringatan Harkitnas ke-116 tahun 2004 yang mengangkat tema “Bangkit untuk Indonesia Emas”.**(JJD)

Pos terkait