Nihil Kasus Kematian Akibat Covid-19 di Kaltim

Kadiskes Provinsi Kaltim dr Hj Padilah Mante Runa.

Kaltimku.id, BALIKPAPANSetahun lebih sudah virus Corona merasuk dan membantai ribuan manusia di belahan dunia, termasuk di tanah air dan tidak terlepas di daerah Kalimantan Timur (Kaltim). Pada Sabtu (22/521), wilayah Gubernur Isran Noor dan Wagub Hadi Mulyadi ini, tidak ada alias nihil kasus kematian akibat Covid-19.

Data terakhir, Jumat (20/5/21) yang dikeluarkan Satuan Tugas Covid-19 Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, tercatat 1.697 kasus kematian akibat Covid-19 di seluruh kabupaten/kota Kaltim. Namun, sehari setelahnya tidak ada penambahan pasien yang meninggal dunia.

Bacaan Lainnya

Kendati demikian, kasus terkonfirmasi di hari yang sama masih ada tambahan sebanyak 99 kasus, berasal dari Kota Balikpapan dan Samarinda, masing-masing 22 kasus (terbanyak). Kabupaten Berau, 17 kasus.

Tambahan dari Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dan Kabupaten Kutai Timur (Kutim), masing-masing 10 kasus. Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Kota Bontang, Kabupaten Paser dan  Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), masing-masing 8, 5, 4 dan 1 kasus.

Sehingga kasus terkonfirmasi Covid-19 berjumlah 70.690 kasus, setelah bertambah 99 kasus seluruh Kaltim.

Pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 67.920 orang, setelah bertambah 72 orang dari Balikpapan (26), Kabupaten Kubar (15), Kabupaten Kukar (11), Bontang (5). Kabupaten Kutim dan Kabupaten Paser, masing-masing bertambah 4 orang. Kabupaten Berau dan Kabupaten PPU, masing-masing 2 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim dr Hj Padilah Mante Runa, melalui zoom berpesan, agar seluruh masyarakat, khususnya Kalimantan Timur, terus menaati protokol kesehatan (prokes) dan mendukung program vaksinasi.*

Pos terkait