Kecolongan Gol Lima Menit Awal, Bamban FC Pupus ke Semifinal Sepak Bola Tarkam HSS Piala ABS

Kaltimku.id, KANDANGAN — Harapan tim Bamban FC bicara ke semifinal turnamen sepak bola antar kampung (Tarkam) se Kabupaten HSS Piala ABS pupus. Bamban FC dipecundangi Allegator FC Kandangan, 0-1, dalam partai kedua perempatfinal di lapangan Dispera KPLH, Kandangan, Selasa (22/3/2022).

Sebelumnya, Persiba Bakarung melibas Amawang dengan 4 gol tak berbalas. Persiba Bakarung bakal kontra HR FC di partai semifinal, Kamis (24/3/2022) besok, dan Allegator FC ditantang PS Dalas Hangit dari Yonif 621 Kandangan.

Bacaan Lainnya

Gol Allegator FC dicetak pemain bernomor 11 pada lima menit awal babak pertama. Bola awalnya terhahan di lumpur dan coba diantisipasi pemain Bamban FC yang terjatuh, langsung saja disapu pemain Allegator, gol.

“Kita hanya kecolongan gol di lima menit awal saja. Selebihnya, kedua tim bermain imbang sampai babak akhir pertandingan,” ujar pelatih Bamban FC, Ahmad Riduan, Selasa malam.

Riduan menyebut, banyak faktor yang membuat timnya gagal. Terutama kondisi lapangan berat. Berlumpur bak kubangan kerbau dan kepemimpinan wasit Fahmi yang kurang sreg atau kurang netral.

“Banyak pemain kita yang harusnya tidak lakukan pelanggaran karena lapangan licin, malah diberi pelanggaran. Akibatnya, anak-anak agak emosi dan sering terjadi gesekan-gesekan dengan wasit,” jelas Ahmad Riduan.

Dia melukiskan, permainan kedua tim tidak bisa berkembang baikbaik di hadapan sekitar 1.000 penonton. Bola lebih banyak tertahan di lumpur, dan hampir tak ada pula gesekan antar pemain kedua tim, kecuali lebih banyak gesekan dengan wasit.

Lantaran itu, anak-anak Bamban FC cenderung lepas kontrol. Emosional dan memprotes wasit. Akibatnya, tiga pemain Bamban FC diganjar KK (Kartu Kuning) dan satu lainnya KM (Kartu Merah) karena menendang wasit hingga jatuh, dan tiga pemain Allegator juga tertimpa KK.*

(JJD, Wartawan Senior Kalimantan)

Pos terkait