Ketua DPRD Balikpapan Terima Vaksin Pertama

Abdulloh saat disuntik vaksin. (Foto: istimewa)
Abdulloh saat disuntik vaksin. (Foto: istimewa)

Kaltimku.id, BALIKPAPAN – Vaksinasi di Kota Balikpapan bagi para tokoh telah terlaksana, Jumat lalu (29/1/2021). Minggu (31/1/2021), giliran Ketua DPRD Kota Balikpapan, H Abdulloh disuntik vaksin.

Bertempat di Ruang Rapat Gabungan DPRD Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Abdulloh telah di vaksin Covid-19 oleh DKK (Dinas Kesehatan Kota) Balikpapan, pukul 12.00 Wita.

Bacaan Lainnya

Sebelum menjalani vaksin, lebih dulu Abdulloh diperiksa kesehatannya, seperti tensi dan apakah ada penyakit lain di dalam tubuh.

“Saya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak takut di vaksin,” ujarnya, usai vaksin. “Ya, ini merupakan upaya pemerintah dalam melawan penyebaran pandemi.”

Kota Balikpapan sendiri menerima 12.200 dosis vaksin. Dan pelaksanaan vaksin pertama juga diperuntukkan bagi sekitar 6.000 tenaga kesehatan (Nakes).

Seusai vaksin, Abdulloh menerima surat tanda sudah disuntik vaksin. Dalam 14 hari berikutnya akan kembali disuntik vaksin yang kedua.*

Abdulloh sehabis disuntik vaksin
Abdulloh sehabis disuntik vaksin

Pos terkait