Perampok Rumah Mewah Balikpapan Baru, Dibekuk di Batam, Pernah Beraksi di Kuala Lumpur

Kaltimku.id, BALIKPAPAN – Pelarian para pelaku perampokan rumah mewah milik H (35) di kawasan Perumahan Balikpapan Baru (BB), Cluster Windsor, Blok IB 5 pada Sabtu dini hari (31/7/2021), berakhir sudah.

Empat orang dari lima pelaku berhasil diamankan tim Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Polda Kalimantan Timur (Kaltim), bertepatan dengan HUT Ke-76 RI, Selasa (17/8/2021).

Bacaan Lainnya

Penangkapan ke lima pelaku perampokan dibenarkan Dir Reskrimum Polda Kaltim, Kombes Pol Subandi kepada awak media ini, Rabu (18/8/2021).

Rumah mewah yang dirampok pada Sabtu dini hari (31/7/2021)

” Ya…, benar, ke lima pelaku perampokan rumah mewah beberapa waktu lalu sudah berhasil kita amankan bersama tim,” ucap Kombes Pol Subandi. Ia menambahkan, dari penangkapan tersebut tim Jatanras Polda Kaltim harus mengejar pelaku hingga ke Kota Batam, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan.

“Ke empat pelaku sempat melarikan diri ke Batam, sementara untuk satu orang pelaku lainnya berhasil kita amankan di Kota Balikpapan,” bebernya.

Penangkapan ke empat pelaku di Batam berawal dari ditangkapnya salah satu pelaku di Balikpapan. Bahkan yang lebih mengejutkan lagi, ternyata ke lima pelaku rupanya spesialis perampokan lintas negara, yang memang selalu menyasar rumah mewah.

“Jadi pelaku ini pernah beraksi di luar negeri, tepatnya di Kuala Lumpur, Malaysia, kemudian Surabaya, Jawa Timur, Balikpapan. Tapi kemudian mereka diamankan di Batam,” ungkapnya.

Sebelumnya telah terjadi aksi perampokan di dua lokasi di Kota Balikpapan, di antaranya di perumahan Regency, Balikpapan Selatan dan Perum Balikpapan Baru, Cluster Windsor yang saat ini para pelakunya sudah berhasil diamankan.

“Mereka satu komplotan yang sering melancarkan aksi perampokan di rumah-rumah mewah yang memang menjadi incaran mereka, bahkan pelaku tidak segan-segan dapat melukai korbannya saat mereka beraksi,” jelasnya.

“Jika ingin keterangan detailnya, nanti kita akan informasikan lebih lanjut, saat ini tim sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut,” tandas Kombes Pol Subandi.*

Wartawan: Ariel S

Pos terkait