Capaian Vaksinasi Pelajar di PPU Masih di Bawah 40 Persen

Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) PPU Meiske R Lahama
Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) PPU Meiske R Lahama

Kaltimku.id, PPU – Capaian vaksinasi pelajar dosis pertama di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur (Kaltim) mencapai 36 persen. Jumlah vaksinasi usia 12-17 tahun tersebut mencapai 8.839 dari total sebanyak 18.983 sasaran.

“Secara keseluruhan data per hari ini, cakupan vaksinasi kita secara kumulatif itu masih dibawah 50 persen atau 43,5 persen,” kata Kasi Surveilans dan Imuninasasi Dinas Kesehatan Kabupaten PPU, Mieske R Lahama, Senin (25/10/2021).

Bacaan Lainnya

Total vaksinasi dosis pertama sudah mencakup 58. 768 orang dari 135.017 sasaran. Rinciannya, vaksinasi lanjut usia (lansia) sebanyak 3.604 atau 34,9 persen dari 10.314 sasaran. Masyarakat umum dan usia rentan sebanyak 32.060 dari 92.353 sasaran atau 34,7 persen.

Petugas pelayanan publik sebanyak 14.842 atau 122 persen dari target 12.162 sasaran. SDM Kesehatan juga melampaui target, yakni 1.423 dari 1.205 sasaran atau 118 persen.

“Baru dua kategori vaksin dosis pertama yang sudah sesuai target sasaran,” terang Mieske.

Tidak berbeda jauh dengan capaian dosis 1, vaksinasi dosis 2 juga terbilang masih rendah. Hanya petugas pelayanan publik dan SDMK yang telah melewati target sasaran. Sementara pelajar, lansia, hingga masyarakat umum, cakupannya masih dibawah 30 persen.

“Untuk dosis 2, lansia masih 26 persen, masyarakat umum 22,4 persen dan pelajar usia 12 sampai 17 tahun baru sekitar 16 persen,” tambahnya.

Upaya percepatan program vaksinasi di wilayah PPU terus dilakukan. Namun, ketersediaan vaksin jadi kendala mempercepat cakupan vaksinasi. Masih rendahnya cakupan vaksin di PPU, menyebabkan PPKM naik ke level 3.*

Editor: Hary T BS

Pos terkait