Polda Kaltim Berikan Edukasi Penyampaian Aspirasi Lewat Lomba Orasi DILOMBAKAN SAMPAI TINGKAT NASIONAL

Kaltimku.id, BALIKPAPAN — Guna menampung aspirasi masyarakat, sekaligus menjadi media edukasi kepada masyarakat dalam menyampaikan aspirasi, Polda Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Lomba Orasi Unjuk Rasa bertajuk “Piala Kapolri”, pada Sabtu (4/12/2021) lalu di halaman Mapolda Kaltim, Jln Syarifuddin Yoes, Balikpapan Selatan.

Lomba tersebut, jelas Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Polisi Yusuf Sutejo, digelar sekaligus memperingati Hari Hak Asasi Manusia yang jatuh pada 10 Desember.

Bacaan Lainnya

“Polri selalu menghargai dan menghormati hak asasi manusia dalam bentuk mengawal demokrasi dengan melindungi warga negara yang menyampaikan pendapat di muka umum,” ujar Kombes Pol Yusuf.

Kabid Humas Polda Kaltim menambahkan, lomba ini sekaligus menunjukkan komitmen Polri untuk menghargai aspirasi dari masyarakat, karena penyampaian pendapat dijamin di dalam Pasal 28 Undang Undang Dasar 1945 dan Undang Undang Nomor 9 Tahun 1998 tentang kemerdekaan menyampaikan pendapat di muka umum.

“Peserta bebas menyampaikan orasi berisi kritikan atau masukan yang membangun, sebagai aspirasi seorang warga negara, namun tetap santun dan tertib,” sebutnya.

Dalam lomba tersebut, ada 5 tim yang terdiri dari berbagai kalangan masyarakat di Kaltim. Mereka saling beradu orasi di hadapan para juri.

“Juara 1 yang terpilih di tingkat Polda nantinya akan dikirim video orasinya ke Jakarta untuk selanjutnya diseleksi di tingkat pusat,” tegad Kabid Humas Polda Kaltim.*

Pos terkait